Balitsa Lembang - Info Lengkap Balai Penelitian Tanaman Dan Sayuran

Balitsa Lembang

Bandung memang sudah memiliki banyak tempat wisata alam yang mempesona dengan berbagai edukasinya.

Mulai dari edukasi bunga seperti di Taman Bunga Begonia, Taman Bunga Rizal, Taman Bunga Cihideung, Taman Kupu-Kupu Lembang. Jika Anda berkunjung dan berlibur di Kota Bandung, sepertinya tidak akan ada habisnya untuk menjangkau semua tempat wisata yang tersedia di Bandung.

Balitsa Lembang - Info Lengkap Balai Penelitian Tanaman Dan Sayuran
Balitsa Lembang - Info Lengkap Balai Penelitian Tanaman Dan Sayuran
Jika Anda yang gemar dengan dunia pertanian, maka kali ini kami akan sedikit mengulas tentang pertanian pada wisata Balitsa Lembang atau Balai Penelitian Tanaman dan Sayuran. Balitsa merupakan sebuah kawasan yang dijadikan tempat untuk meneliti berbagai macam sayuran yang ada di Kota Bandung, bahkan di Indonesia.

Balitsa merupakan salah satu Unit Pelaksana Teknis (UPT) Badan Penelitian dan Pengembangan Pertanian yang berada di bawah Pusat Penelitian dan Pengembangan Hortikultura dan menjadi penanggungjawab dalam pengembangan pertanian di Indonesia.

Sesuai dengan konsepnya, tempat inipun dipenuhi dengan berbagai tanaman, pepohonan, sayuran diiringi dengan sejuknya lingkungan sekitar.

Edukasi Ala Balitsa

Kawasan ini tentunya memberikan wisata edukasi mengenai berbagai macam tanaman dan sayuran dan holtikultura. Anda dapat secara langsung mengetahui proses dan tahapan dari setiap penelitian tanaman sayuran yang ada di Balitsa.

Beberapa jenis sayuran yang tersedia di Balitsa antara lain Tomat, Timun Jepang (zucchini), Ketimun, Terong, Wortel, Kentang, Jagung, Bayam, Kacang Panjang, Kol, Kubis, Bawang Merah, Bawang Putih, Sawi dan Kacang Tanah.

Spot Foto Ala Balitsa

Banyak sekali spot yang bagus dan unik di kawasan Balitsa ini, seperti berfoto pada jajaran pohon pinus yang seakan menampilkan bahwa Anda sedang berada di luar negeri. Jajaran pohon pinus berada di sisi kanan kiri jalan membuat seolah pemandangan berada di Amerika Serikat.

Anda juga dapat mengambil spot foto pada hamparan tanaman sayuran yang subur dan lebat. Balitsa juga mempunyai rumah kaca atau green house yang dijadikan tempat meneliti suatu tumbuhan. Tempat inipun banyak digemari wisatawan untuk spot berfoto mereka.

Selain itu, Anda juga dapat berfoto dengan background Gunung Tangkuban Perahu karena letak Balitsa tidak jauh dari Gunung Tangkuban Perahu.

Alamat Balitsa Lembang

Balitsa terletak di Jalan Tangkuban Perahu No.517, Lembang, Bandung Barat, Jawa Barat. Lokasinya yang mudah untuk ditemukan juga berdekatan dengan beberapa tempat wisata lainnya seperti Wisata Gunung Tangkuban Perahu, Wisata ke Maribaya Bandung, Adventure ke Terminal Grafika Cikole.

Untuk masuk ke kawasan Balitsa Lembang, Anda tidak akan dikenakan biaya apapun terkecuali ketika Anda membeli sebuah tanaman atau sayuran. Hanya membayar parkir motor saja sekitar Rp.5.000,-

Jam Operasional Balitsa Lembang

Balitsa hanya dibuka untuk umum pada weekend yaitu Sabtu dan Minggu mulai dari pukul 08.00 sampai 17.00 WIB. Untuk reservasi ataupun kegiatan acara lainnya Anda dpat mengubungi di nomor telephone (022) 22786025.

Rute Menuju Balitsa Lembang

Jika Anda dari arah Bandung, Anda dapat menggunakan arah Ledeng lalu ke Lenbang dan sebelum ke kawasan objek wisata Tangkuban Perahu, setelah melewati Sindang Reret, Anda harus perhatikan arah sebelah kanan jalan yakni pada objek wisata PAL 16 wisata hutan pinus Cikole Lembang. dari sini jaraknya tidak jauh hanya sekitar 3 Km saja.

Jika Anda menggunakan angkutan umum, Anda dapat menggunakan Bus Damri dari terminal Leuwipanjang rute Terminal Ledeng. Darisana Anda lebih baik langsung naik angkutan Elf rute Ledeng - Subang dan turun di kawasaan PAL 16.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama