Wisata Bandung Salian Art Space - Sensasi Wisata Unik, Info Harga & Fasilitas

Salian Art Space

Seni merupakan bagian dari hidup manusia, sebagian besar pasti sering mendengar namanya seni. Bahkan Anda juga pasti sudah tidak asing lagi dengan seni. Di Kota Bandung, ada salah satu tempat wisata caffe seni yang cukup menarik untuk dikunjungi dan ikut mengapresiasikannya. Selain Anda dapat menikmati kuliner, Anda juga dapat menikmati suasana yang berbeda dengan café pada umumnya.

Wisata Bandung Salian Art Space
Wisata Bandung Salian Art Space - Sensasi Wisata Unik, Info Harga & Fasilitas
Namanya “Salian Art Space” sebuah tempat kuliner yang juga memiliki ruang yang dapat difungsikan sebagai tempat pameran berbagai karya seni yang popular dengan sebutan art space.
Pada tanggal 08 Mei 2015 Salian Art mulai dibuka untuk umum yang berlokasi di Jalan Sersan Bajuri No.86, Km 3,8 Lembang, Bandung, Jawa Barat. Salian diambil dari Bahasa Sunda yang berarti “selain” dalam Bahasa Indonesia. Tetapi selain budaya Sunda, Art Space juga memiliki kesan budaya Jawa serta nuansa Bali yang cukup kuat. Salian Art Space ini mengusung konsep galeri seni, spicelab, eatery, and coffee.

Kehadiran sebuah joglo di tengah-tengah area menambah keunikan tempat ini. Di dalam joglo tersebut terhampar area yang sangat luas dan nyaman ditambah dengan lampu temaram saat malam tiba yang menambah keromantisan tempat ini.

Dengan pelayanan yang unik yaitu disediakannya sebuah selimut untuk pengunjung saat malam sudah mulai larut dan udara disekitar sudah mulai bertambah dingin, karena lokasi Salian Art memang berada di dataran yang cukup tinggi sehingga suhu udara pun tak seperti di tengah Kota Bandung.

Baca Juga : NuArt Sculpture Park Bandung Tidak Kalah Uniknya

Salian Art Space ini sering menjadi tempat pameran yang membuat Anda tidak akan merasa bosan untuk melihat-lihat karya seni yang dipamerkan karena setiap beberapa bulan sekali benda-benda yang dipajang akan berbeda. Sambil melihat karya seni sambil bersantap nikmat di caffe nya yang terletak di area indoor dan outdoor. Untuk makanannya tersedia menu Western, Spanyol dan Indonesia. Sesuai konsepnya, emreka juga menyediakan menu kopi.

Semua makanan yang tersedia di Salian Art Space diracik oleh chef asli dari negara masing-masing. Salah satu chef dari Indonesia yaitu Rahung Nasution, sang pseudo-chef atau sering dikenal dengan Koki Gadungan. Dengan trade marknya, tato di wajah. Untuk harga makanan sendiri mulai dari Rp.4.000,- hingga Rp.195.000,- sedangkan minuman berkisar harga Rp.12.000,- hingga Rp.30.000,-.

Informasi Harga Tiket dan Berbagai Kegiatan Seni dan Pameran

Untuk informasi mengenai harga tiket dan berbagai kegiatan seni dan pameran, Anda dapat menghubungi langsung ke nomor telephone Salian Art Space di (022) 88880277. Jam operasional Salian Art Space dibuka mulai hari senin hingga minggu mulai pukul 08.00 hingga 17.00 WIB.

Rute Perjalanan Menuju Salian Art Space

Untuk Anda yang mengenakan kendaraan pribadi, Anda bisa mengambil jalan menuju Setiabudhi, setelah sampai di depan terminal Ledeng, ambil rute kearah Jalan Sersan Bajuri. Ambil jalan lurus, kurang lebih 500 meter tidak jauh dari tempat wisata Kampung Gajah Wonderland.

Untuk Anda yang mengenakan angkutan umum, Anda bisa menggunakan angkutan umum jurusan Ledeng seperti (Kalapa – Ledeng, Cicaheum – Ledeng, Margahayu – Ledeng, Leuwipanjang – Ledeng, Sthall – Lembang, Ciroyom – Lembang). Jika sudah sampai di terminal Ledeng, Anda turun dan melanjutkan perjalanan dengan berjalan kaki menuju Jalan Sersan Bajuri.

Di seberang minimarket Indomaret ada pool angkot, Anda naik dan turun tepat di lokasi Salian Art Space.
Selain konsep yang kuat dan dekor yang apik ditambah lagi dengan kualitas makanan yang unik dan tentu saja enak. Jadi buat Anda yang ingin mencari suasana yang berbeda, tempat ini sangatlah cocok.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama